Selasa, 19 Juli 2016

Cara Mencari Turnamen Clash Royale

Cara Mencari Turnamen Clash Royale

Cara Mencari dan Ikut Turnamen Clash Royale - Pada update 4 Juli 2016 lalu, Supercell menghadirkan fitur terbaru yang memang sudah ditunggu oleh banyak kalangan yaitu turnamen yang dapat mempertemukan pemain ke dalam grup dan harus bertanding menjadi yang terbaik, dengan sistem perolehan chest, sayangnya sistem turnamen yang memang memerlukan gems yang cukup besar membuat banyak pemain kebingungan untuk mencari turnament terutama dengan hadiah yang besar.

Setelah pemain telah mencapai Experience level 8, mereka baru dapat bergabung untuk ikut serta berkompetisi dalam Turnamen. Peringkat yang lebih tinggi dalam hasil turnamen akan mendapatkan hadiah berupa chest. Dalam setiap pertarungan yang dimenangkan akan mendapat 20 gold, sistem turnamen sangat penting untuk yang tidak ingin bermain arena karena lawan levelnya sangat tinggi.

Yang bikin sulit dari turnamen ini adalah mencari turnamen yang masih bisa join, sekalipun ada biasanya terprotect dengan password yang sulit dicarinya, nah saat ini saya akan memberikan cara mendapatkan informasi mengenai turnamen clash royale yang bisa kamu ikuti.

Cara Mencari Turnamen Clash Royale
  • Mencari informasi di forum yang memang khusus atau berhubungan dengan clash royale seperti Kaskus Clash Royale atau Forum Supercell, biasanya disana ada yang menshare sebuah turnamen beserta passwordnya.
  • Selain dari forum, bisa juga kamu bergabung dalam sosial media yang memberikan informasi mengenai turnamen clash royale seperti di facebook ada grup turnamen clash royale.
  • Terakhir yang lebih populer dan juga sering digunakan pemain dalam menggelar turnamen besar adalah melalui Twitch.tv. Dalam situs streaming yang memang populer untuk para gamers tersebut, sering menjadi media share untuk menggelar sebuah turnamen.

Demikianlah sedikit informasi mengenai Cara Mencari Turnamen Clash Royale, bagi yang punyai informasi lain bisa memberikan pada kolom komentar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar